Sabtu, 15 Desember 2012

Dan malam itu, semalam sebelum diadakannya seminar seks di balai desa, Pak Iswandi merasa girang banget. Soalnya istrinya datang menyusul dia dan menginap di tempat baru yang ditinggali oleh Pak Iswandi.

Setelah merasa lelah mengerjakan pekerjaan kantor yang dibawanya pulang, Pak Iswandi pun pergi ke tempat tidurnya. Ia melihat istrinya berbaring terlentang di atas tempat tidur dengan kedua kakinya terbuka.

Melihat Pak Iswandi datang, istrinya bertanya : "Apakah kamu tahu apa yang aku inginkan malam ini ?"

Pak Iswandi menjawab : "Tidak...!"

Mendengar jawaban suaminya, istri Pak Iswan makin melebarkan kedua kakinya dan bertanya lagi : "Apakah kamu tahu apa yang aku inginkan malam ini ?"

Dan kembali Pak Iswan menjawab "Tidak...!" untuk yang kedua kalinya.

Si istri semakin melebarkan kedua kakinya dan bertanya untuk meyakinkan suaminya "Sekarang kamu pasti sudah tahu, apa yang aku inginkan malam ini..."

Dan dengan mantapnya Pak Iswan pun menjawab "yaa... saya tahu.. kamu menginginkan seluruh tempat tidur ini hanya untukmu... oke, kalau gitu, saya akan tidur di sofa ajah..." sambil berlalu pergi dan tidak lupa membawa bantal.

Melihat hal tersebut, sontak istrinya berteriak karena jengkel "Iswandiiiiii..." dan bantalpun terlempar mengenai punggung Pak Iswan...

0 komentar:

Posting Komentar

Komentar kawan-kawan sangat berharga untuk Diary 3 Banci, makanya silahkan berkomentar ya, tapi jangan nyampah... Oke.. :D